Breportase.com,Indramayu. Tim bola voli Desa Salamdarma asuhan H. Lili Muslikh pada open turnamen bola voli Ultah Putri Khanzza ke 6 berhasil tumbangkan tim dari Subang, di lapangan Angkasa, Desa Salamdarma, Kecanatan Anjatan, Kabupaten Indramayu, Sabtu (7/1/2023)
Diketahui bahwa, pada pembukaan turnamen bola voly ini dibuka langsung oleh Camat Anjatan Rory Firmansayah, bersama Forkopimcam Anjatan , dimana hadiah utama pada kejuaran turnamen voli ini sebesar Rp 30juta
Pada laga pembukaan putaran tim bola voli asuhan H. Lili berhasil taklukan tim bola voli dari Kabupaten Subang dengan sekor ahir 2 - 0.
Didampingi Kapolsek Anjatan AKP. Heriyanto Kepala Desa Salamdarma H.Lili Muslikh memaparkan, merasa bersyukur tim asuhannya menjadi juara pada putaran pertama usai menghadapi tim Adam sport Subang, Ia berharap dalam putaran ke dua besok nanti bisa keluar menjadi juara
"Alhamdulillah, putaran pertama tim voli Salamdarma menang, harapannya besok bisa menjadi juara"paparnya
Ia juga menjalaskan, Turnamen Bola Voli ini diselenggarakan Pemdes Salamdarma dalam rangka guna memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Anaknya H. Satori (Khanzza) ke 6 tahun. Kami sangat mengapresiasi atas penyelenggaraan kegiatan ini
"Atas nama Pemerintahan Desa Salamdarma mengapresiasi atas penyelenggarakan Open turnamen bola voli ini, agar olah raga voli bisa diterima dan disukai oleh masyarakat khususnya warga Salamdarma,"imbuhnya