Notification

×

Iklan

Iklan

Kalapas Cikarang Imam Sapto Riadi Sambut Hangat Ratusan Taruna POLTEKIP Yang Laksanakan Study Lapangan

17 Mei 2024 | 20:46 WIB Last Updated 2024-05-17T13:46:10Z

 


Breportase.com,Kabupaten Bekasi-Ratusan Siswa siswi Taruna Politeknik Ilmu Permasyrakatan (POLTEKIP) melaksanakan Studi Lapangan ke Lapas Cikarang, jumat (17/5/2024).




Dalam hal ini. kapala Lapas Cikarang Imam Sapto Riadi langsung menyambut hangat kedatangan 130 Taruna POLTEKIP.



Kepala Lapas Cikarang Imam Sapto Riadi dirinya mengaku sangat bahagia. Pasalnya, para taruna dapat Studi Lapangan ke Lapas Cikarang, dimana Lapas Cikarang disebut sebagai Lapas Industri, karena didalamnya terdapat gedung pabrik pengolahan plastik yang bekerja sama dengan PT. Glory Karsa Abadi, ujarnya.


"Disini banyak berbagai kegiatan kerja yang dijalankan oleh Lapas Cikarang, seperti industri plastik manufaktur, roti bakery, pengolahan kedelai, tataboga, handcraft, konveksi, perkayuan, pengelasan, telur asin, batik, dan ecoprint,” kata Imam Sapto.


Imam menuturkan, Dalam rangka study Lapanbanh para taruna juga pun di ajak keliling sambil melihat langsung kegiatan di area Sarana Asimilasi dan Edukasi (SAE) Kampung Urip Lapas Cikarang, yang didalamnya mencakup kegiatan peternakan ayam petelur, sistem hidroponik, perikanan, dan budidaya tanaman cabai, tutur dia


“Kita sangat berharap agar kunjungan ini dapat memberikan edukasi dan informasi bagi para taruna, khususnya di bidang kewirausahaan serta dapat memotivasi dan meningkatkan produktivitas kegiatan kerja di Lapas Cikarang” pungkas Imam.(***)



Reporter: Bst (Biro Bekasi)
Redaktur: Nanang Asmari
close