Breportase.com,Indramayu - Petani di Desa Kertanegara Kecamatan Haurgeuls sumringah. Pasalnya akses jalan pertanian di Blok Pintu Sumi Gubug Gendeng sepanjang 1500 Meter lebar 1,5 meter dicor Beton.
Peningkatan akses jalan pertanian yang dibangun dari anggaran Dana Desa tahap II tahun 2025 tersebut menghabiskan Rp.400.4699.900.
"Terimakasih banyak Pa kuwu H.Mulyono dan Bupati Kabupaten Indramayu, sekarang jalannya "ora belet maning," Kata Sudira, Jum'at (7/11/2025).
Menurutnya, dengan dibangunnya jalan sawah tersebut sangat membantu para petani khususnya di Desa Kertanegara dalam menjalankan aktivitas kesawah, apalagi saat panen, petani mudah mengangkut hasil panennya, ujarnya.
Sementara itu, Kuwu Desa Kertanegara H.Mulyono menuturkan, pembangunan jalan (akses) pertanian yang menggunakan anggaran Dana Desa tahap II tersebut sangat dinantikan para petani, dengan di bangunnya akses pertanian, transportasi Petani saat membawa hasil panennya menjadi lancar dan cepat, tuturnya.
"Tak hanya pembangunan akses pertanian kami pun saat ini sedang membangun wahana wisata dilokasi aset Desa, Alhamdulillah, Itu semua kami lakukan untuk masyarakat Desa Kertanegara," pungkasnya.


